No image available for this title

Text

KARAKTERISASI KOMPOSIT BIOPLASTIK DAUN BAMBU-TEPUNG KETAN


Plastik digunakan secara luas di berbagai aspek kehidupan. Hal ini dikarenakan plastik menawarkan beragam keunggulan sifat. Namun, tidak semua plastik mudah didaur ulang dan dapat berdampak pada lingkungan dan kesehatan manusia. Plastik juga tidak mudah terurai oleh aktivitas organisme sehingga dapat berdampak pada lingkungan. Oleh karena itu, perlu adanya alternatif solusi untuk produksi bioplastik sebagai plastik biodegradable dan aman bagi kesehatan. Salah satu alternative tersebut yaitu penggunaan daun bambu yang mengandung biosilika sebagai filler dan tepung ketan dengan tinggi amilopektin yang termodifikasi secara hidrotermal sebagai matriks. Hal ini dikarenakan belum dimanfaatkannya secara maksimal limbah daun bamboo. Penelitan ini bertujuan untuk mempelajari pengaruh penggunaan daun bambu dan tepung ketan untuk menghasilkan bioplastik dengan karakteristik sifat fisika-kimia dan mekanik yang lebih unggul dengan mempertimbangkan formulasi terbaik.Tahapan persiapan penelitian ini meliputi, persiapan alat dan bahan, pretreatment daun bambu dan l tepung ketan. Selanjutnya dilakukan proses sintesis bioplastik dengan variasi serbuk daun bambu 0, 2,4 dan 8 % (b/b) terhadap tepung ketan. Hasil bioplastik tersebut kemudian di karakterisasi untuk mengetahui pengaruh penggunaan serbuk daun bambu-tepung ketan terhadap sifat fisika-kimia dan mekaniknya. Hasil penelitian menunjukkan. Penambahan serbuk daun bambu pada komposit bioplastik tepung ketan mampu meningkatkan ketebalan dan kuat tarik secara signifikan Sedangkan peningkatan nilai densitas, elongsi, dan laju transmisi uap air hanya terlihat sedikit mengalami peningkatan. Perlakuan terbaik diperoleh pada bioplastik komposit dengan 4% serbuk daun bambu.
Kata kunci: bioplastik, daun bamboo, tepung ketan, psikomekanik


Ketersediaan

Tidak ada salinan data

Informasi Detail
Judul Seri
-
No. Panggil
-
Penerbit
Yogyakarta : Politeknik ATK.,
Deskripsi Fisik
-
Bahasa
Indonesia
ISBN/ISSN
-
Klasifikasi
NONE
Tipe Isi
-
Tipe Media
-
Tipe Pembawa
-
Edisi
-
Subjek
-
Info Detail Spesifik
-
Pernyataan Tanggungjawab
Informasi Lainnya
Artikel
-
Versi lain/terkait

Tidak tersedia versi lain

Lampiran Berkas
Tidak Ada Data
Komentar

Anda harus masuk sebelum memberikan komentar