Image of Pemanfaatan Asam Sitrat Sebagai Agen Fiksasi Alternatif Pada Proses Penyamakan Kulit Kambing Samak Nabati

Text

Pemanfaatan Asam Sitrat Sebagai Agen Fiksasi Alternatif Pada Proses Penyamakan Kulit Kambing Samak Nabati


Dewasa ini, faktor lingkungan merupakan faktor yang sangat diperhatikan pada proses penyamakan kulit, khususnya dari sisi penggunaan bahan kimia. Bahan kimia menjadi pemegang kunci keberhasilan tiap tahapan proses penyamakan kulit. Proses fiksasi merupakan salah satu proses yang penting dalam penyamakan kulit karena pada proses fiksasi terjadi pembentukan ikatan antara protein kulit dengan bahan kimia yang ditambahkan. Penelitian ini bertujuan untuk mempelajari kemampuan asam sitrat sebagai agen fiksasi pada proses penyamakan kulit kambing samak nabati. Konsentrasi asam sitrat divariasi untuk mengetahui konsentrasi optimum agen fiksasi yang digunakan. Agen fiksasi berupa asam format digunakan sebagai kontrol dari perlakuan. Hasil analisis FTIR menunjukkan bahwa tidak ada perbedaan yang signifikan antara kulit kontrol dengan kulit perlakuan. Berdasarhkan, hasil titrasi penentuan asam sitrat pada cairan sisa penyamakan dan hasil pengukuran suhu kerut, diketahui bahwa konsentrasi asam sitrat optimum untuk proses penyamakan nabati adalah 1,5%.




Kata kunci: kulit, fiksasi, asam sitrat


Ketersediaan
317002523029 PD 2019 c.1Ruang Karya IlmiahTersedia namun tidak untuk dipinjamkan - No Loan
Informasi Detail
Judul Seri
-
No. Panggil
029 PD 2019 c.1
Penerbit
Yogyakarta : Politeknik ATK.,
Deskripsi Fisik
17 hlm., 30 cm + pdf
Bahasa
Indonesia
ISBN/ISSN
-
Klasifikasi
NONE
Tipe Isi
-
Tipe Media
-
Tipe Pembawa
-
Edisi
-
Subjek
-
Info Detail Spesifik
TPKP
Pernyataan Tanggungjawab
Versi lain/terkait

Tidak tersedia versi lain

Lampiran Berkas
Komentar

Anda harus masuk sebelum memberikan komentar