Image of Studi Literatur Pencegahan Defek Noda Coklat Melalui Reformulasi Proses Pickling Untuk Mempertahankan Kualitas Kulit Serta Meningkatkan Efisiensi Dari Segi Ekonomis Di PT. Carma Wira Jatim

Text

Studi Literatur Pencegahan Defek Noda Coklat Melalui Reformulasi Proses Pickling Untuk Mempertahankan Kualitas Kulit Serta Meningkatkan Efisiensi Dari Segi Ekonomis Di PT. Carma Wira Jatim


Kegiatan pelaksanaan karya tugas akhir ini bertujuan mengetahui pengaruh perubahan formulasi penggunaan garam, asam formiat, asam sulfat, preventol CR dalam proses pickling terhadap penurunan potensi kemunculan defek noda coklat pada kulit pickle serta mengetahui perbandingan ekonomis formulasi sebelum perbaikan dan formulasi setelah perbaikan. Faktor yang berpengaruh terhadap timbulnya defek noda coklat (acid burn) diduga akibat penggunaan asam sulfat dalam jumlah besar yaitu 2,2% pada proses pickling. Bahan baku yang digunakan pada proses pickling adalah kulit kambing awet garaman sebanyak 3.536 lembar kulit. Bahan kimia yang digunakan pada proses pickling adalah air, garam (NaCl), asam sulfat (H2SO4), Asam Formiat (HCOOH) dan anti jamur (Preventol CR). Metode yang digunakan yakni metode observasi, interview, praktek kerja lapangan, studi literatur dan perhitungan ekonomi. Alternatif reformulasi yang dibuat terbagi menjadi 2 yakni proses pickling untuk persiapan proses tanning krom, dan penyimpanan jangka lama. Berdasarkan kajian literatur noda coklat (acid burn) dapat timbul dikarenakan penggunaan asam sulfat yang berlebih sehingga menimbulkan reaksi eksoterm. Reformulasi proses pickling dilakukan dengan penambahan asam formiat sebanyak 0,1% serta pengurangan asam sulfat menjadi 1% untuk persiapan tanning krom dan 1,5% untuk penyimpanan diharapkan akan mengurangi noda coklat (acid burn). Hasil studi tidak dilakukan pengujian sehingga perlu adanya penerapan formulasi perbaikan atau trial skala lab atau produksi untuk mengetahui prosentase penurunan defek noda coklat (acid burn). Pengurangan penggunaan asam sulfat pada proses pickling juga dapat menghemat biaya penggunaan bahan kimia sebesar Rp 103.428,- untuk persiapan tanning krom dan Rp 48.730,- untuk penyimpanan.
Kata Kunci : reformulasi pickle, asam sulfat, defek acid burn, aspek ekonomis


Ketersediaan
31700179257 TPK 2020 c.1Ruang Karya IlmiahTersedia namun tidak untuk dipinjamkan - No Loan
Informasi Detail
Judul Seri
-
No. Panggil
57 TPK 2020 c.1
Penerbit
Yogyakarta : Politeknik ATK.,
Deskripsi Fisik
xi, 48 hlm., 30 cm +CD. Bibl hal 35-36
Bahasa
Indonesia
ISBN/ISSN
-
Klasifikasi
57 TPK 2020 c.1
Tipe Isi
-
Tipe Media
-
Tipe Pembawa
-
Edisi
-
Subjek
-
Info Detail Spesifik
Prodi TPK
Pernyataan Tanggungjawab
Versi lain/terkait

Tidak tersedia versi lain

Lampiran Berkas
Tidak Ada Data
Komentar

Anda harus masuk sebelum memberikan komentar