Text
Pengaruh penerapan sop dan penambahan marking pada pola insole terhadap pengurangan defect produk sandal casual sau 260 Di PT Dwi Naga Sakti Abadi
Tugas akhir ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh penerapan Standar Operasional Prosedur (SOP) dan penambahan marking pada pola insole terhadap penurunan tingkat cacat produk sandal casual SAU 260 di PT Dwi Naga Sakti Abadi. Melalui observasi langsung, wawancara, dan studi dokumentasi, ditemukan bahwa ketidaksesuaian ukuran insole dengan outsole menjadi penyebab utama tingginya tingkat cacat produk. Untuk mengatasi masalah tersebut, tugas akhir ini mengusulkan penerapan SOP yang lebih detail, termasuk penambahan marking pada pola insole. Hasil uji coba menunjukkan bahwa dengan adanya SOP marking pada master pola insole, tingkat akurasi dalam pembuatan pola meningkat secara signifikan. Hal ini berdampak pada penurunan jumlah produk cacat yang diakibatkan oleh kesalahan pada tahap pembuatan pola. Tugas akhir ini menyimpulkan bahwa penerapan SOP dan penambahan marking pada pola insole merupakan solusi efektif untuk meningkatkan kualitas produk sandal casual SAU 260. Selain mengurangi tingkat cacat produk, penerapan SOP juga dapat meningkatkan efisiensi produksi dan menjaga konsistensi kualitas produk.
Kata Kunci: sop, pola insole, cacat produk, sandal casual, industri manufaktur
Bibliografi halaman 41
TATPPK240001589 | 104 TPPK 2024 c.1 | Ruang Karya Ilmiah | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain