Image of Mengatasi penumpukan limbah kulit pada pemotongan material dompet artikel key wallet di Pt Nandhi Radja Nusantara, Surabaya.

Text

Mengatasi penumpukan limbah kulit pada pemotongan material dompet artikel key wallet di Pt Nandhi Radja Nusantara, Surabaya.


PT Nandhi Radja Nusantara merupakan perusahaan yang berdiri pada tahun 2014 dengan memproduksi barang-barang dari kulit seperti tas, dompet, ikat pinggang, sarung tangan, gantungan kunci dan produk kulit fashion lainnya. PT Nandhi Radja Nusantara menggunakan material kulit dalam negeri yang berkualitas untuk menghasilkan produk-produk dengan kualitas yang tinggi. Dompet Artikel Key Wallet merupakan salah satu produk yang diproduksi di PT Nandhi Radja Nusantara. Pada divisi produksi saat proses pemotongan ditemukan limbah kulit yang menumpuk di gudang penyimpanan. Hal ini dapat menimbulkan lingkungan kerja yang tidak nyaman dan kerugian bagi PT Nandhi Radja Nusantara. Tujuan dari Tugas Akhir ini adalah untuk mengetahui faktor penyebab banyaknya limbah pemotongan di PT Nandhi Radja Nusantara dan memberi solusi untuk mengatasi permasalahan tersebut. Permasalahan ini disebabkan oleh dua faktor penyebab yaitu faktor manusia yang disebabkan kurangnya pengetahuan tentang interlocking pemotongan material kulit dan faktor metode yang digunakan operator saat proses pemotongan yaitu tidak interlocking. Penyelesaian permasalahan yang digunakan adalah dengan diadakannya briefing sebelum mulai kerja dan memberikan pelatihan atau training pada operator pemotongan serta melakukan penentuan jumlah material dengan lebih rinci dan pembuatan Standard Operational Procedure (SOP) pada proses pemotongan agar operator bekerja sesuai prosedur kerja yang sudah ditetapkan. Dari analisis tersebut dapat disimpulkan bahwa membuat SOP dan pemberian pelatihan pada operator pemotongan memiliki pengaruh yang sangat penting dan dapat menjadi solusi untuk mengatasi permasalahan limbah kulit.
Kata kunci: Pemotongan, Kulit, Limbah, Interlocking, SOP.

Bibliografi halaman 49


Ketersediaan
TATPPK24000155166 TPPK 2024 c.1Ruang Karya IlmiahTersedia namun tidak untuk dipinjamkan - No Loan
Informasi Detail
Judul Seri
-
No. Panggil
66 TPPK 2024 c.1
Penerbit
Yogyakarta : Politeknik ATK.,
Deskripsi Fisik
xiii, 68 halaman., 30 cm +CD.
Bahasa
Indonesia
ISBN/ISSN
-
Klasifikasi
685.307 2 Set m
Tipe Isi
-
Tipe Media
-
Tipe Pembawa
-
Edisi
-
Subjek
Info Detail Spesifik
Prodi TPPK
Pernyataan Tanggungjawab
Informasi Lainnya
Artikel
-
Versi lain/terkait

Tidak tersedia versi lain

Lampiran Berkas
Komentar

Anda harus masuk sebelum memberikan komentar