Image of Penyusunan Jadwal Maintenance Mesin untuk Mengatasi Loose Stitch pada Collar Lining Sepatu Adidas Courtic M di PT Tah Sun Hung Brebes Jawa Tengah

Text

Penyusunan Jadwal Maintenance Mesin untuk Mengatasi Loose Stitch pada Collar Lining Sepatu Adidas Courtic M di PT Tah Sun Hung Brebes Jawa Tengah


PT Tah Sung Hung yang beralamatkan di Jalan Pemuda No. 35A, Jagapura, Kecamatan Kersana, Kabupaten Brebes, Provinsi Jawa Tengah merupakan perusahaan di bidang manufaktur sepatu dan memproduksi sepatu dengan brand Adidas yang didistribusikan ke seluruh dunia. Pada saat pelaskanaan magang, penulis mengamati permasalahan loose stitch pada bagian stitching khususnya stitching collar lining to upper sepatu Adidas Courtic M. Tujuan dari karya akhir ini adalah mengidentifikasi masalah, mengidentifikasi faktor penyebab masalah pada hasil stitching collar lining to upper dan memberikan usulan penyelesaian permasalahan pada proses stitching collar lining to upper sepatu Adidas Courtic M di PT Tah Sung Hung. Metode pengumpulan data yang digunakan adalah pengumpulan data primer berupa observasi, wawancara, dan dokumentasi, serta pengumpulan data sekunder berupa studi pustaka. Penyebab terjadinya permasalahan cacat loose stitch dari faktor mesin adalah ketegangan sekoci dan tension atas yang tidak sama, kurangnya perawatan mesin, dan tidak adanya penjadwalan maintenance mesin. Sedangkan faktor penyebab dari segi manusia adalah kurang pengalaman, kurang fokus, dan kurang pengetahuan tentang mesin. Untuk menyelesaikan permasalahan tersebut penulis memberikan usulan yaitu pemberian prosedur pengaturan sekoci dan tension atas yang diletakkan pada meja mesin jahit, perawatan mesin secara rutin, penambahan jadwal maintenance mesin, pengarahan dan penjelasan (breafing) sebelum dan sesudah berkerja.
Kata Kunci : Stitching, collar, sepatu


Ketersediaan
TATPPK22000127622 TPPK 2022 c.1Ruang Karya IlmiahTersedia namun tidak untuk dipinjamkan - No Loan
Informasi Detail
Judul Seri
-
No. Panggil
22 TPPK 2022 c.1
Penerbit
Yogyakarta : Politeknik ATK.,
Deskripsi Fisik
xii, 85 halaman, 30 cm +CD. Bibliografi hal 76
Bahasa
Indonesia
ISBN/ISSN
-
Klasifikasi
685.307 2 Cin p
Tipe Isi
-
Tipe Media
-
Tipe Pembawa
-
Edisi
-
Subjek
Info Detail Spesifik
Prodi TPPK
Pernyataan Tanggungjawab
Versi lain/terkait

Tidak tersedia versi lain

Lampiran Berkas
Komentar

Anda harus masuk sebelum memberikan komentar