Image of Mengurangi Penyusutan Produk CP-065 Hasil Cetak Injeksi Berbahan Polipropilen Dengan Penambahan Filler Di PT Techpack Asia, Demak, Jawa Tengah

Text

Mengurangi Penyusutan Produk CP-065 Hasil Cetak Injeksi Berbahan Polipropilen Dengan Penambahan Filler Di PT Techpack Asia, Demak, Jawa Tengah


Tugas akhir ini bertujuan untuk mengatasi masalah penyusutan pada produk CP-065. Produk CP-065 merupakan tutup kemasan jenis flip-top. Produk CP-065 diproduksi dengan cetak injeksi menggunakan bahan polipropilen (PP) MOPLEN RP348N. Penyusutan pada produk mempengaruhi penuruanan kualitas secara fungsional (nilai opening force). Penyusutan pada proses cetak injeksi dikarenakan adanya proses pemadatan lelehan akibat pendinginan serta proses kristalisasi pada bahan PP. Masalah terjadi ketika perusahaan mengganti bahan polipropilen dari PP TRILEN RI 10 HO menjadi PP MOPLEN RP348N. Untuk itu, tujuan pada naskah ini untuk menyelesaikan masalah penyusutan dengan penambahan filler didasarkan pada studi pustaka terdahulu. Selanjutnya, analisis penyusutan dilakukan dengan membandingkan kedua bahan polipropilen dengan menggunakan TDS (Technical Data Sheet), formulasi pembuatan, dan dimensi produk CP-065. Hasilnya menunjukkan penyusutan pada produk CP-065 berbahan PP MOPLEN RP348N lebih besar (spud 0,80% dan orifice 1,55%) dibandingkan PP TRILEN RI 10 HO (spud 0,64% dan orifice 1,25%). Produk dari bahan PP MOPLEN RP348N memiliki penyusutan lebih besar karena memiliki lebih banyak struktur kristalin dan pewarna MB REMAFIN BLACK MX D 8890 (33,6%). Untuk itu, penyusutan dikurangi dengan penambahan filler (talc atau glass fiber). Penambahan filler disarankan sebanyak 10%-30%.
Kata Kunci: Polipropilen, Cetak Injeksi, Penyusutan, Kristalisasi, Filler


Ketersediaan
31700170712 TPKP 2020 c.1Ruang Karya IlmiahTersedia namun tidak untuk dipinjamkan - No Loan
Informasi Detail
Judul Seri
-
No. Panggil
12 TPKP 2020 c.1
Penerbit
Yogyakarta : Politeknik ATK.,
Deskripsi Fisik
xii, 72 hlm., 30 cm +CD. Bibl hal 59
Bahasa
Indonesia
ISBN/ISSN
-
Klasifikasi
12 TPKP 2020 c.1
Tipe Isi
-
Tipe Media
-
Tipe Pembawa
-
Edisi
-
Subjek
Info Detail Spesifik
Prodi TPKP
Pernyataan Tanggungjawab
Versi lain/terkait

Tidak tersedia versi lain

Lampiran Berkas
Tidak Ada Data
Komentar

Anda harus masuk sebelum memberikan komentar