Text
Pengaruh penambahan silicone pada lapisan top coat terhadap perbaikan nilai hasil uji ketahanan gosok (rub fastness) artikel bov. omega super di PT. Mastrotto Indonesia
Penulisan tugas akhir ini bertujuan untuk membantu memecahkan permasalahan yang terdapat di PT. Mastrotto Indonesia, yakni terkait rendahnya nilai ketahanan gosok kulit Bov. Omega Super artikel upholstery furniture dan untuk mengetahui pengaruh penambahan silicone pada lapisan top coat terhadap perbaikan nilai hasil uji ketahanan gosok kulit Bov. Omega Super artikel upholstery furniture di PT. Mastrotto Indonesia. Trial pembuatan kulit Bov. Omega Super artikel upholstery furniture menggunakan kulit crust dyed dengan grade C50 ketebalan 0,9-1,0 mm sebanyak 3 lembar dengan luas masing – masing 1 sqft.Tahapan proses finishing kulit Bov. Omega Super artikel upholstery furniture meliputi semi seleksi, staking, buffing, roller embossing, base coat, medium coat,top coat, milling, staking, lab test. Variasi penggunaan silicone dilakukan pada lapisan top coat. Formulasi kontrol menggunakan silicone sebanyak 2 bagian. Trial 1, 2 dan 3 menggunakan silicone sebanyak 3, 4 dan 5 bagian. Hasil finishing kulit Bov. Omega Super artikel upholstery furniture dilakukan uji ketahanan gosok dibandingkan dengan grey scale dan standar British (ISO 11640 – 1993). Hasil pengujian ketahanan gosok kering, basah dan keringat formulasi kontrol mempunyai nilai grey scale 5 (baik sekali), 1 (kurang) dan 2 (sedang). Hasil pengujian ketahanan gosok kering, basah dan keringat trial 1 (silicone 3 bagian) mempunai nilai grey scale 5 (baik sekali), 2 (sedang) dan 3 (cukup). Hasil pengujian ketahanan gosok kering, basah dan keringat trial 2 (silicone 4 bagian) mempunyai nilai grey scale 5 (baik sekali), 3 (cukup) dan 4 (baik). Hasil pengujian ketahanan gosok kering, basah dan keringat trial 3 (silicone 5 bagian) mempunyai nilai greyscale 5 (baik sekali), 5 (baik sekali) dan 5 (baik sekali). Standar British (ISO 11640– 1993) menetapkan nilai ketahanan gosok kering, basah dan keringat dengan nilai grey scale 4 (baik), 4 (baik) dan 4 (baik). Trial 3 (silicone 5 bagian) memenuhi standar British (ISO 11640 – 1993).
Kata kunci : finishing, top coat, silicone, rub fastness, upholstery furniture
Bibliografi halaman 62-63
TATPK24001371 | 26 TPK 2024 c.1 | Ruang Karya Ilmiah | Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - No Loan |
Tidak tersedia versi lain