Image of Efektivitas jenis dan dosis koagulan terhadap nilai ph, kekeruhan dan total dissolved solid pada air limbah produksi di PT XYZ

Text

Efektivitas jenis dan dosis koagulan terhadap nilai ph, kekeruhan dan total dissolved solid pada air limbah produksi di PT XYZ


PT XYZ merupakan perusahaan daur ulang plastik di daerah Gresik yang memiliki fasilitas IPAL dengan pengolahan secara kimia melalui proses koagulasi-flokulasi. Pengolahan Air limbah pada saat ini masih menggunakan koagulan alumunium sulfat yang relatif tinggi biayanya. Oleh karena itu diperlukan alternatif koagulan dengan biaya lebih terjangkau. Tujuan tugas akhir ini adalah mengetahui efektivitas dari jenis dan dosis koagulan Alumunium sulfat Al2(SO4)3 serta Kalsium hidroksida Ca(OH)2 terhadap parameter pH, kekeruhan dan TDS pada pengolahan limbah cair produksi di PT XYZ secara koagulasi-flokulasi. Metode koagulasi-flokulasi dilakukan pada skala laboratorium menggunakan jar test dengan variabel rasio penambahan koagulan Alumunium sulfat Al2(SO4)3 sebesar 0,3 , 0,4 , 0,5 , 0,6 , dan 0,75 ml sedangkan rasio penambahan koagulan Kalsium hidroksida Ca(OH)2 sebesar 3,4,5,6, dan 7,5 ml. Pada koagulasi dilakukan pengadukan cepat selama 30 detik dan pengadukan lambat selama 1 menit. Kemudian hasil pengadukan diendapkan selama 10 menit. Hasil penelitian menunjukkan bahwa koagulan alumunium sulfat Al2(SO4)3 lebih efektif dalam pengolahan air limbah dibandingkan kalsium hidroksida Ca(OH)2. Koagulan Alumunium sulfat Al2(SO4)3 pada dosis sulfat 0,4 ml dapat menurunkan nilai pH menjadi 5,7, nilai kekeruhan menjadi 46 NTU, dan TDS turun menjadi 4873 mg/L. Sedangkan semua variasi koagulan Kalsium hidroksida Ca(OH)2 tidak memenuhi baku mutu yang telah ditetapkan oleh pemerintah.
Kata Kunci : Limbah, koagulan, pH, TDS, Kekeruhan


Bibliografi halaman 50-53


Ketersediaan
TATPKP24000107311 TPKP 2024 c.1Ruang Karya IlmiahTersedia
Informasi Detail
Judul Seri
-
No. Panggil
11 TPKP 2024 c.1
Penerbit
Yogyakarta : Politeknik ATK.,
Deskripsi Fisik
xii, 65 halaman; 30 cm +CD
Bahasa
Indonesia
ISBN/ISSN
-
Klasifikasi
628.307 2 Muh e
Tipe Isi
-
Tipe Media
-
Tipe Pembawa
-
Edisi
-
Subjek
Info Detail Spesifik
Prodi TPKP
Pernyataan Tanggungjawab
Informasi Lainnya
Artikel
-
Versi lain/terkait

Tidak tersedia versi lain

Lampiran Berkas
Komentar

Anda harus masuk sebelum memberikan komentar